.

About this Blog

....
If you want to do something and you feel it in your bones that it’s the right thing to do, do it. Intuition is often as important as the acts... ^_^

Kamis, 20 September 2012

Metode Pengumpulan Biaya ( 7 )



Assalamu ‘alaikum Wr. Wb.



     Masih dengan materi yang sama yA.. Berikut akan saya uraikan mengenai metode pengumpulan biaya yang dibagi menjadi 2, yaitu :



*    Metode Harga Pokok Pesanan

Adalah cara pengumpulan biaya produksi, dimana biaya produksi untuk pembuatan tiap jenis atau unit produk dikumpulkan secara tersendiri, terpisah dari biaya produksi pembuatan jenis atau unit produk lainnya. Produk yang dihasilkan terdiri dari berbagai jenis produk yang masing-masing memiliki ciri-ciri tersendiri. Misal Perusahaan Y akan membuat buku tulis yang berukuran 30 x 20 cm dan buku tulis dengan ukuran 15 x 20 cm. Biaya produksi untuk membuat satu jenis produk tentu akan berbeda dengan biaya produksi produk jenis lain. Sehingga harga pokok produk yang dihasilkan tidak semua sama .

*    Metode Harga Pokok Proses

Metode harga pokok proses  adalah cara pengumpulan biaya produksi dimana biaya” produksi dikumpulkan untuk satu periode tertentu, kemudian dibagikan sama rata kepada produk yang dihasilkan pada periode yang bersangkutan. Misalkan dalam perusahaan yang membuat satu jenis barang, produksi dilakukan secara massal. Artinya proses produksi menghasilkan produk yang sama,  baik dari segi manapun. Tentu juga biaya produksi untuk tiap unit produk akan sama.

0 komentar:

Posting Komentar

clock

Popular Posts